Palas | suaraburuhnasional.com – Pj. Bupati, Dr Edy Junaedi Harahap, S.STP, M.Si langsung menindaklanjuti hasil kunjungan Presiden Jokowi ke Kabupaten Padanglawas (Palas).
Menurut keterangan yang dihimpun, Rabu (20/3/2024), beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait juga ikut bersama Pj. Bupati Palas diantaranya Plt Kadis PU, Ir Amirhan Hasibuan, ST, MT, Plt Kadis Ketahanan Pangan, Abdul Rahman MY, SE, MM, Plt Kadis Kesehatan, Amelia Roitona Nasution, M.Kes bersama Direktur RSUD Sibuhuan, dr Affandi Siregar.
Hal itu dibenarkan Plt. Kadis PU, Amirhan Hasibuan dan Plt Kadis Ketahanan Pangan, Abdul Rahman MY, saat dihubungi melalui telepon seluler. Seperti Plt Kadis PU, Amirhan Hasibuan menindaklanjuti terkait peningkatan infrastruktur jalan seperti peningkatan struktur tiga ruas jalan yang ada di Palas.
Selain menindaklanjuti usulan kegiatan Program Inpres Jalan Daerah (IJD) tahun 2024 ke Kementerian PUPR, juga terkait usulan proyek jalan lintas Trans Palas-Madina, akses yang menghubungkan daerah Hapung Kabupaten Palas ke Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal, yang masih terkendala pembangunannya.
Pj. Bupati Edy Junaedi mengajukan usulan sarana dan alat kesehatan sebesar Rp28 miliar untuk meningkatkan fasilitas pelayanan penyakit jantung, stroke, serta kesehatan ibu dan anak. Sementara menyangkut Ketahanan Pangan, Padanglawas membutuhkan peningkatan kapasitas Gudang Bulog Huta Lombang, Kecamatan Lubuk Barumun yang juga dikunjungi Presiden Jokowi. Dimana luas gudang penyimpanan saat ini hanya 276 meter persegi dari keseluruhan lahan seluas 5.000 meter persegi.
Dengan kuota stok pangan yang didapatkan sebesar 500 ton, dan diharap angka ini dapat lebih ditingkatkan menjadi 1.000 ton, katanya. Hal ini baru sebagian dari sejumlah rencana yang telah dipersiapkan Pj. Bupati Edy Junaedi yang dipercayakan sebagai penjabat Bupati Palas sejak bulan lalu. Dengan segala upaya dilakukan untuk mendorong pemerintah pusat, sehingga pembangunan Palas bisa mengejar ketertinggalan, dari daerah lain di Sumatera Utara. (AMH)