Kamis, September 12, 2024
spot_img

Bupati Pakpak Bharat Ikuti Pengarahan Langsung Presiden Joko Widodo di Istana Garuda

 

Pakpak Bharat | suaraburuhnasional.com – Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor mengikuti Pengarahan langsung dari Presiden RI, H Joko Widodo di Istana Garuda, Ibu Kota Negara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (13/8/2024).

Bersama seluruh Kepala Daerah se Indonesia, Franc Bernhard Tumanggor berangkat menuju IKN dari Stadion Batakan menggunakan bus, berkeliling kawasan IKN bersama Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, melihat langsung lanscape Ibu Kota Negara yang baru dibangun, termasuk Istana Garuda dan kawasan inti pemerintahan di IKN.

Sebuah pengalaman yang luar biasa bisa melihat langsung kawasan IKN yang dibangun dengan rencana dan konsep Kota masa depan, saya kira konsep perencanaan dan pembangunan IKN ini layak kita contoh, mengingat kondisi Pakpak Bharat yang masih asri dan bisa dikembangkan dengan konsep ini (IKN) di masa yang akan datang, jelas Bupati.

Sementara itu dalam arahannya, Presiden RI, H Joko Widodo menekankan dua hal penting yakni menjaga daya beli masyarakat dan mempersiapkan Pilkada serentak yang akan berlangsung beberapa bulan kedepan. Jokowi juga berpesan agar Anggaran Pilkada bisa dipergunakan secepatnya guna menjaga kelancaran pelaksanaan pesta demokrasi serentak ini. (Oba)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles